United Indonesia - Manchester United Indonesia Supporters Club
Register
Go Back   United Indonesia - Manchester United Indonesia Supporters Club > INSIDE MANCHESTER UNITED > Fans Talk

Prev Previous Post   Next Post Next
Old 16-08-2013, 06:17 PM   #1
h7die
academy
Post to express not to impress
 
 
h7die's Avatar
 
Join Date: Sep 2012
Location: Jakarta
Posts: 178
Thanks: 19
Thanked 34 Times in 15 Posts
Mentioned: 10 Post(s)
h7die has a spectacular aura abouth7die has a spectacular aura about
Visit h7die's Twitter
Default Mencoba Menggambarkan Posisi Manchester United Memasuki Musim 2013-14

Minggu ini, usaha Manchester United untuk mempertahankan gelar EPL akan dimulai. Pertandingan perdana melawan Swansea City juga sekaligus akan menjadi pertandingan perdana United dibawah kepelatihan David Moyes. Pada artikel ini, saya akan coba mereview bagaimana posisi United memasuki musim 2013-14 ini.

Saat Manchester United secara resmi mengumumkan bahwa Sir Alex Ferguson akan pensiun diakhir musim lalu, saya langsung berpikir bahwa Jose Mourinho yang akan menjadi suksesornya. Menurut saya, dia memiliki semua kriteria yang dibutuhkan United dari seorang Manajer. Pendekatannya terhadap permainan sangat brilian, Man Managementnya tidak diragukan lagi, pengalamannya di Liga Inggris maupun di kompetisi Eropa sangat cukup, pun dengan berbagai gelar yang sudah dia raih bersama tim sebelumnya. Pendeknya, he is a born winner. Jikapun ada hal yang diangap tidak cocok dengan United adalah fakta bahwa Mourinho bukanlah pelatih yang setia dengan satu klub, dan kecenderungannya untuk mengabaikan pemain didikan akademi klub yang dilatihnya.

Tapi jujur saja, dengan sudah resminya Joseph Guardiola akan melatih Bayern di musim ini, Mourinho menjadi pilihan favorit untuk saya. Ditambah dengan ramainya isu bahwa Real Madrid sudah tidak mau memakai jasa Mourinho lagi, dan memburuknya hubungan dia dengan Iker Cassilas (yang notabene adalah ikon lokal Madrid sepeninggal Raul). Bahkan anda bisa menambahkan 'adegan mesra' Mourinho dan SAF saat United bertemu Madrid di Old Trafford pada ajang Liga Champions musim lalu.

Sampai akhirnya kabar itu pun diumumkan, David Moyes lah yang akan menjadi pelatih baru United. Well, not my favorite option, but I didn't surprise either. Saya hanya berpikir: "Mampukah David Moyes?" Bukan pertama kalinya Moyes disebut - sebut akan menjadi suksesor SAF, tapi saya tidak percaya United memilihnya sementara banyak pelatih potensial lainnya yang, menurut saya, lebih bagus.

Tapi setalah mendengar pidato SAF di match terakhirnya bersama United, pandangan saya terhadap Moyes langsung berubah. "Your job now is to stand by the new manager." Kalimat itu selalu terngiang dalam benak saya. Seakan menumbuhkan kepercayaan saya terhadap Moyes. United akan memasuki sebuah era baru, dan Moyes dipercaya menjadi nahkodanya. Saya tidak atau belum berpikir akan berapa banyak gelar yang bisa diraih Moyes bersama United. Tapi hal ini justru membuat saya excited, dan rasanya tidak adil jika kita langsung menuntut Moyes dapat memberikan jumlah gelar yang sama seperti yang diraih oleh SAF. Buat saya, raihan United bersama SAF tidak dapat dibandingkan dan sangat sulit disamai, jika tidak bisa dikatakan sangat mustahil, kecuali anda sedang bermain Football Manager.

Appointing him was a risk, but it’s one that I believed at the time was worth taking. Enam tahun kontrak yang diberikan United untuk Moyes memperlihatkan bahwa United memberikannya waktu, bahkan jika Moyes tidak mampu menghadirkan trofi diawal - awal kariernya melatih United. Kesabaran adalah kuncinya, karena kita tidak bisa mengharapkan sukses yang sama akan diraih setelah United kehilangan manajer terbaik yang pernah ada.

Kemudian apa yang bisa dilakukan agar Moyes dapat melalui musim ini dengan lebih mudah? Salah satu kelemahan United pada musim lalu, yang diakui oleh Moyes sendiri saat tour pramusim, adalah lini tengah. Baik karena tidak memiliki seorang gelandang bertahan murni, maupun tidak memiliki seorang Playmaker sebagai penentu kreatifitas serangan United. Tapi seiring dengan berjalannya waktu, aktifitas transfer United sejauh ini sangat mengecewakan. Secara resmi United hanya melakukan penawaran terhadap Fabregas, pun sudah ditolak walau penawaran sudah dilakukan sebanyak 2 kali. Thiago, Fellaini, Modric, Baines maupun Oezil, hanya terdengar sebagai rumor yang tidak jelas.

Apakah faktor Moyes mempengaruhi keengganan para pemain tersebut, jika memang mereka benar - benar ditawar United, untuk bermain di Old Trafford? It could be, but I doubt it. Harus diakui, atau setidaknya menurut saya, United saat ini kalah mentereng jika dibandingkan dengan Real Madrid, Barcelona ataupun Bayern Muenchen. Setidaknya peluang mereka menjadi juara Liga Champions lebih besar dari United. Selain itu, United juga tidak mampu, atau mau, berkompetisi dengan PSG, Monaco, Manchester City, maupun Chelsea dalam hal dana transfer dan menggaji pemain. Hal tersebut tidak lantas menjadikan United sebagai klub yang besar lagi, tapi saat ini United bukan lagi klub tujuan favorit bagi pemain - pemain top Eropa. Bahkan sebenarnya hal ini sudah terjadi sejak SAF masih menjadi pelatih United.

"It’s modern football, loyalty of any kind to clubs is rare. Players like Giggs and Scholes are not the norm anymore"

Seakan hal diatas tadi masih belum cukup menyulitkan Moyes, Wayne Rooney juga diisukan ingin keluar dari United. Isu yang seakan dibiarkan oleh Rooney sendiri, walaupun Moyes dengan tegas menyatakan bahwa: "Rooney is not for sale". Walapun akhirnya kalimat selanjutnya yang keluar dari Moyes justru tambah memanaskan isu yang ada. "Wayne Rooney needed at Man Utd as cover for Robin van Persie." Dan berita buruknya adalah bahwa satu - satunya klub yang secara terang - terangan menginginkan Rooney adalah Chelsea, kompetitor terkuat di Liga Inggris musim ini setelah kedatangan Jose Mourinho.

Melepas Rooney ke Chelsea, sama saja dengan melemahkan tim United sendiri. Saya tidak bilang bahwa Rooney is bigger than the Club. Tapi kehilangan Rooney akan berpengaruh signifikan untuk United. Belum jika kita melihat kekuatan Chelsea yang otomatis bertambah dengan masuknya Rooney. Seperti yang pernah saya posting di thread 'Rooney Saga part II' bahwa jika Chelsea berhasil mengakuisisi Rooney, saya anggap mereka sudah menang sebelum bertanding dengan United. Keeping an unhappy player at the club is far from ideal, but I would rather an unhappy Rooney at United, than a rejuvenated Rooney at Chelsea. Tentu saja, isu lain akan muncul, jika Rooney nantinya dimainkan sebagai starter sementara pemain lain yang 'lebih setia' akhirnya harus duduk dibangku cadangan, bisa saja mereka akan menjadi another 'unhappy players'.

Terlepas akhirnya Rooney nanti akan bermain untuk Chelsea atau tidak, mereka, dan tentunya City, sudah merevitalisai timnya baik dari segi manajemen maupun akuisisi pemain. Dan jika United tidak mampu membeli pemain tengah berkualitas sebelum jendela transfer musim ini ditutup, kemungkinan United berada dibawah dua tim tersebut cukup besar. Walaupun kemungkinan untuk juara Liga Inggris juga tidak otomatis tertutup. So many people writing United off and saying we will finish 3rd or 4th. I’m quite sure once we bring in one marquee signing the lot of them will change the tune.

Tapi apapun nantinya yang akan terjadi dengan United, entah tidak ada pemain baru yang masuk, or even worse, tidak ada tropi yang mampu diraih musim ini, sepatutnya kita tetap 'stand by the new manager'. Bahkan dengan skuad yang ada sekarang, saya pribadi tidak berharap banyak perubahan yang dapat dilakukan oleh Moyes, cukup mempertahankan permainan yang efisien walaupun tidak terlalu menarik, sebagaimana selalu dilakukan United akhir - akhir ini. Paling tidak, jika melihat hasil dari Community Shields minggu lalu, United masih mempertahankan efisiensinya.
h7die is offline   Reply With Quote
The Following 12 Users Say Thank You to h7die For This Useful Post:
 


(View-All Members who have read this thread : 100
Aba_MaczUnited, abeat_bjm, agylbonez, aiz, akbar15, akhmadtsnugraha, aldiansyah, ali_iyan, Andi Istiabudi, ariardia, ariyo_ns, artistik74, ARYKOJIN, bangkit, bang_zak, BedhulCoffee, Blacklist7, Bloody "Devil" R3d, Bulma, cantonaaws81, Craze_26, DermawanIsUnitedFans, Desky, dhanz77, dhodoadrian, dimas unitedred, Domuraja, dudut, ebol, edroid, fajrinited, Federico27, ferly_Liemz, fey777, finza_13, fredrian.seven, Ganda_aja, GeaErang, goodfron, Gustiono, hendiplast, hidza21, Indriagind, insanridho, irfan_thered, J. A. Adji, jagopangestu, jifortin, juju, jusri, Kelvin Sastra, Kincup, King_Cantona, kriwil, MichaelMU, misterprams, mygalzbiatch, nandasmith, Om Juna, qlkeucoit67, Rean, Red Stain, reddevilmaniac, Redsbusby, red_devilz, remonjepret, revald, rifyaldiiqbal, rio vander vidic, RonnySyaputra, RyanRezha, safiramhrn, SatriaRedArmy, sepatu_ancur, Septiansyah, setiawans001, SR 7, stamansa, supersup17, swareksa, teukurevi5, theater of dream, thedragongon, thomas7catz, Triguna Wibawa, tumpal_oneunited, unai cantona, UNITED1878, unreal, vnkevindio, wira_ozora, xkeiszglf34, Zee de Wazza, zudomiriku
Thread Tools
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Review EPL musim 2013/14 (dan prediksi ke depannya) rondwisan United Lounge 42 21-03-2014 01:17 PM
Komposisi skuad idaman musim 2013/14 Redsbusby United Lounge 56 16-01-2014 08:04 PM
10 Hal Yang Manchester United Perlu Perbaiki Di Musim 2012/2013 MCR7 United Lounge 11 14-06-2013 06:38 PM
Harapan Di Musim 2012/2013 theater of dream United Lounge 34 02-06-2013 05:43 PM
Wajah United Musim 2012/2013 Bloody "Devil" R3d United Lounge 55 08-08-2012 09:36 AM



All times are GMT +8. The time now is 04:51 AM.
Powered by vBulletin® Version 3.8.2
Copyright ©2000 - 2024, Jelsoft Enterprises Ltd.
United Indonesia - Manchester United Supporters Club of Indonesia